Bek Rio Ferdinand menyebut Cristiano Ronaldo sebagai spesies sempurna yang pernah bermain bersamanya.
Dalam
hal ini, keduanya pernah saling bahu-membahu di Manchester United
sebelum akhirnya megabintang Portugal itu pergi menuju Real Madrid pada
musim panas 2009.
Menilik balik tentang Ronaldo, Ferdinand, yang
bakal segera hengkang dari Old Trafford di musim panas ini, tak ragu
untuk melontarkan pujian kepada sang mantan rekan.
“Cristiano
Ronaldo adalah lelucon,” ujarnya di laman resmi klub. “Jika Anda
bertanya pada komputer untuk menghasilkan prototipe seorang pemain, maka
pasti dia jadinya.
“Dia adalah spesies sempurna soal fisik –
cepat, kuat, tangguh dan memiliki etos kerja. Orang-orang tidak
menyadari bahwa ia tidak hanya menjadi pemain terbaik di dunia melalui
bakat saja.
“Ketika dia pertama kali tiba, dia adalah seorang
bocah kerempeng dengan gaya rambut yang buruk, namun ia mau bekerja
keras. Setelah latihan, dia mengambil tas berisi bola dan berlatih
dengan melompati pagar menuju lapangan lain.
“Dia cukup malu ketika ia masih muda, jadi dia tidak ingin orang-orang melihatnya melakukan stepover
dan keahliannya. Setelah beberapa tahun, ketika orang-orang mulai
melihat betapa hebatnya dia, maka dia akan melakukannya di mana saja.
Dia juga berlatih tendangan bebas, menembak dengan kedua kaki.
“Hasil akhirnya adalah dia sebagai pemain terbaik di dunia,” tutup Ferdinand
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar