Sabtu, 22 Maret 2014

Manuel Pellegrini Mentahkan Rumor Sergio Aguero Ke Barcelona

Aguero dijamin Pellegrini tidak akan ke Barcelona. Manajer Manchester City Manuel Pellegrini ingin membuang jauh-jauh kabar yang menyebutkan strikernya, Sergio Aguero, akan meninggalkan Etihad Stadium untuk bergabung ke Barcelona pada musim panas ini.

Meski berulang kali masuk ruang perawatan di musim ini, Aguero tetap menjadi topskor The Citizens dengan menggelontorkan 26 gol di semua ajang. Performa impresif ini membuat Barca dirumorkan tertarik memboyongnya. Namun, Pellegrini membantah tegas kabar tersebut.

“Terhadap semua kabar ini, respon saya selalu sama dengan apa yang telah saya katakan di sepanjang musim ini. Aguero adalah pemain Manchester City. Dia sangat bahagia di sini dan sebaliknya, City juga bahagia memilikinya,” ujar Pellegrini kepada wartawan.

Selain itu, Pellegrini juga mengonfirmasi bahwa striker Argentina ini masih akan absen akibat cedera hamstring dalam derby Manchester pada 25 Maret mendatang. “Ia baru bisa berlatih pada akhir pekan mendatang,” ujar pelatih asal Chili ini.

Pekan lalu, City harus tersingkir di Liga Champions oleh Barcelona dan Pellegrini dihukum dua laga oleh UEFA tak boleh mendampingi timnya karena protes kerasnya terhadap wasit Jonas Eriksson saat timnya kalah 2-0 di leg pertama babak 16 besar.

Tidak ada komentar: