Striker Schalke Klaas-Jan Huntelaar menyebut Bayern Munich pantas mendapatkan gelar Bundesliga Jerman. Menurutnya, kerja keras yang ditunjukkan pasukan Pep Guardiola sepanjang musim setimpal dengan raihan ini sebagai juara Bundesliga tercepat dalam sejarah.
Seperti diketahui, The Bavarians sukses menyegel Deutscher Meister usai membungkam Hertha Berlin 3-1, Rabu (26/3) dini hari WIB. Poin yang diraih Philipp Lahm dkk. sudah tak terkejar lagi oleh Borussia Dortmund dan Schalke sehingga mereka sudah dipastikan juara di bulan Maret ini.
“Bayern pantas juara. Itu jelas. Mereka memenangkan begitu banyak pertandingan dengan banyak gol. Mereka bermain sangat agresif dan pergerakan mereka di lapangan juga bagus. Dan mereka juga punya kesempatan untuk merekrut pemain terbaik dari klub-klub Jerman lain,” tuturnya kepada Goal.
“Saya tidak akan memberi pesan selamat kepada Arjen [Robben]. Saya akan menyelamatinya langsung ketika kami bertemu di timnas [Belanda]. Saya tidak terkejut mereka menjadi juara. Mereka adalah tim terbaik di Bundesliga musim ini,” imbuhnya.
Huntelaar bermain dalam derby Lembah Ruhr yang terkenal sengit melawan Dortmund, Rabu (26/3) dini hari WIB, di mana berakhir tanpa gol. Meski demikian, ia menyebut El Clasico sebagai rivalitas terbaik dalam sepakbola.
“Setiap derby spesial, terutama atmosfer para penonton. Setiap kebudayaan menunjukkan caranya tersendiri. AC Milan-Inter adalah derby dengan atmosfer paling eksplosif. Tetapi, El Clasico adalah yang paling spesial. Saya melihat laga akhir pekan lalu [ketika Barcelona menang 4-3]. Saya mendukung Real, tetapi saya menikmati laga itu sebagai seorang fans. Itu adalah sebuah laga yang hebat,” imbuh eks penyerang Milan dan Real Madrid ini.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar